Perbandingan Kompor Gas Vs Kompor Listrik, Worth It Mana?

Daftar Artikel

myeco.id | source istockphoto

Kompor merupakan alat masak yang wajib ada di setiap rumah. Sebagai benda yang memiliki fungsi penting, berbagai hal harus dipertimbangkan sebelum memutuskan untuk membeli sebuah kompor. Terdapat beberapa perbandingan antara kompor listrik dan kompor gas.

Kompor gas selama ini cenderung lebih dikenal dan lebih banyak digunakan oleh masyarakat, kompor ini menggunakan gas LPG dan menghasilkan panas dari api. Namun, kompor listrik akhir-akhir ini juga menyita perhatian masyarakat karena dianggap lebih hemat dan efisien, benarkah begitu?

Berikut ini perbandingan antara kompor gas dan kompor listrik dari berbagai sisi:

Perbandingan Kompor Listrik dan Kompor Gas dalam Hal Efisiensi Energi

  • Kompor Gas

Kompor gas memiliki efisiensi energi yang cukup baik karena cenderung lebih praktis dijalankan, Api dengan cepat meratakan panas dan suhu dapat dengan mudah diatur. Hanya sedikit residu panas yang dihasilkan dari kompor gas, panas lebih cepat hilang setelah kompor dimatikan.

Penggunaan gas di kompor ini juga berpotensi menghasilkan emisi karbon dan emisi gas rumah kaca dari pembakaran berbahan bakar fosil. Emisi karbon dapat ditekan jika gas yang digunakan adalah gas alam.

  • Kompor Listrik

Jika dibandingkan dengan kompor gas, efisiensi energi dari kompor listrik sayangnya tidak lebih baik. Kompor listrik cenderung membutuhkan energi lebih banyak untuk menghasilkan panas dari listrik.

Kompor listrik biasanya dicolokkan di stop-kontak 220 volt untuk mengakomodasi penarikan daya, kemudian kompor akan mengalirkan arus dari kumparan logam menjadi panas. Dalam hal residu panas, kompor listrik juga cenderung menyisakan panas lebih lama setelah kompor dimatikan, akan sulit mengatur suhu pada kompor listrik.

Perbandingan Kompor Gas dan Kompor Listrik dari Segi Biaya

  • Kompor Gas

Biaya yang dikeluarkan untuk membeli kompor gas biasanya berkisar antara Rp 70.000 sampai Rp 300.000, tergantung dengan merk dan kualitasnya. Biaya lain yang diperlukan adalah biaya pembelian gas LPG seharga Rp 180.000 untuk ukuran tabung 12 kilogram dan biaya penggantian regulator gas secara rutin.

  • Kompor Listrik

Kompor listrik biasanya dijual dengan harga dari Rp 80.000 sampai jutaan rupiah. Pengguna kompor listrik juga harus memperhitungkan biaya tagihan listrik dari penggunaan kompor ini.

Segi Keamanan

  • Kompor Gas

Dari segi keamanan, penggunaan kompor gas berisiko kebakaran lebih besar dari kebocoran gas. Selain itu, gas yang bocor bisa mengeluarkan nitrogen dioksida yang berdampak buruk bagi kesehatan.

  • Kompor Listrik

Kompor listrik relatif memiliki keamanan yang lebih unggul karena tidak menghasilkan api dan hanya menghasilkan panas. Namun, risiko berbahaya tetap dapat muncul dari kelalaian penggunaan dan juga korsleting listrik.

Kemudahan Penggunaan

  • Kompor Gas

Kemudahan penggunaan dari kompor gas dapat dirasakan bagi rumah-rumah yang memiliki daya listrik rendah. Selain itu, penggunaan kompor gas juga membuat kegiatan memasak menjadi instan dan cepat karena kompor gas bisa mengontrol suhu dari api secara instan.

  • Kompor Listrik

Kompor listrik memberikan kemudahan penggunaan seperti mudah membersihkan sisa kotoran masakan karena desainnya yang cenderung lebih minimalis. Kompor listrik akan sangat cocok digunakan di rumah yang memiliki pasokan listrik stabil.

Fitur dan Ketersediaan

  • Kompor Gas

Fitur dan ketersediaan dari kompor kas cenderung sama meskipun berasal dari merk yang berbeda-beda. Kompor gas biasanya terdiri atas satu atau dua tungku, dan knob yang bisa digunakan untuk membesarkan atau mengecilkan api tanpa pengaturan suhu dengan angka.

  • Kompor Listrik

Kompor listrik memiliki fitur dan ketersediaan yang berbeda-beda tergantung merk dan harga yang ditawarkan. Pada harga kelas atas, kompor listrik biasanya dilengkapi dengan pengaturan suhu.

Hadirnya Smartplug Otomatis dan IoT dari myECO Bantu Penggunaan Listrikmu Jadi Worth It

Produk smartplug otomatis berbasis IoT myECO mampu menghemat pengeluaran listrik. Dengan teknologi Internet of Things (IoT), smartplug ini dapat mengontrol perangkat elektronik dari jauh melalui applikasi dan website myECO – Dapatkan Produknya Sekarang Juga!

SHARE

Berkontribusi pada Masa Depan yang Lebih Baik dengan myECO, Gunakan Produk yang Peduli Lingkungan Hari Ini!

sungaitoto situs toto deposit 5000 situs toto toto togel toto togel situs togel bo togel sungaitoto situs toto situs toto