
Energi dalam kehidupan manusia bukanlah hal yang asing karena dalam beraktivitas sehari – hari membutuhkan energi. Energi disebut dengan tenaga, dengan energi yang tercukupi, maka aktivitas sehari – hari bisa dilakukan dengan maksimal. Namun, jika energi yang dimiliki kurang mencukupi tentunya aktivitas yang dilakukan manusia menjadi kurang maksimal seperti misalnya, terjadi pemadaman listrik secara berkala.
Agar tidak ada pemadaman listrik, kita harus menerapkan konservasi energi. Konservasi energi adalah upaya yang dilakukan untuk mengurangi konsumsi energi dalam rangka melestarikan sumber daya untuk masa depan dan mengurangi pencemaran lingkungan dan pencapaian penggunaan energi yang efisien.
Konservasi energi mengacu pada tindakan atau keputusan yang bijak untuk mengurangi penggunaan energi. Kebijakan konservasi misalnya dengan menerapkan standar penghematan penggunaan peralatan berlabel hemat energi dan mendorong pengembangan produk efisiensi energi.
Tentunya ada pilihan konservasi energi yang bisa lakukan tanpa paksaan, seperti mematikan lampu dan elektronik saat tidak digunakan.
Sobat minCO, banyak sekali hasil manis dan manfaat dari menerapkan kebijakan konservasi energi bagi diri kita dan juga lingkungan. Dampak atau impact dari kebijakan konservasi energi yang kita terima juga memberikan solusi hidup hemat.
Penerapan konservasi energi memberikan manfaat atau hasil manis dari hemat energi. Beberapa manfaat dari menghemat energi, beberapa manfaatnya :
1. Berkurangnya biaya konsumsi energi
Menghemat energi seperti mematikan setiap aliran listrik yang tidak diperlukan, maka kita menghemat tagihan listrik. Penghematan energi yang kita lakukan juga berdampak pada penghematan biaya.
2. Pengurangan emisi gas rumah kaca
Dengan melakukan penghematan energi perilaku mengemudi seperti mengurangi intensitas mengendarai kendaraan pribadi, kita bisa mengurangi emisi gas rumah kaca.
3. Menjaga cadangan energi
Tak bisa dipungkiri bahwa dunia masih sangat bergantung pada pasokan energi primer atau energi yang berasal dari alam dan tidak terbarukan. Kita sebagai masyarakat yang turut menjaga cadangan energi tersebut tentunya akan mengurangi konsumsi energi baik air, bahan bakar maupun listrik.
4. Peningkatan kualitas udara
Dengan menerapkan kebijakan efisiensi energi terbarukan untuk menghemat listrik maka kita turut menyumbang perbaikan kualitas udara. Kebijakan efiseinsi energi yang tentunya akan mengurangi kriteria polutan udara.
5. Moderasi harga energi
Dengan menghemat cadangan energi, tentunya kita juga mendukung stabilitas atau moderasi harga energi di dunia,kelangkaan akan suatu produk akan berakibat pada kenaikan harga produk tersebut.
Menghemat energi bukanlah sekedar gaya hidup atau sebuah trend masa kini. Menghemat energi menjadi suatu kewajiban bagi kita semua untuk turut serta berperan menjaga ekosistem lingkungan kita khususnya pada penerapan efisiensi hemat energi.
adalah produk smarthome unggulan myECO Indonesia yang memungkinkan anda untuk mengontrol perangkat listrik dari mana saja serta Produk non IoT sebagai penunjang produk IoT dalam menghematan listrik tanpa internet dengan bantuan sensor otomatis.
Yuk, sobat minCO mari beralih dengan menggunakan produk – produk smarthome hemat energi dari My ECO Indonesia. Dengan ini sobat minCO sudah menerapkan kebijakan konservasi energi dan buktikan hasil manis dari manfaat hemat energi !
Baca juga : Pembangkit listrik tenaga surya
Klik link dibawah ini untuk mendapatkan produk smarthome hemat solusi penggunaan hemat energi dari My ECO Indonesia.
Smartplug Otomatis dan IoT myECO Indonesia
Tinggalkan Balasan